Bahan-bahan yang disiapkan untuk membuat bebek goreng :
- 200 mili air kelapa
- 1 ekor bebek muda, potong jadi 4 bagian
bumbu bebek goreng iji yang di haluskan :
- 3 siung bawang putih
- 2 batang serai
- 5 buah bawang merah
- 5 butir kemiri
Bahan sambal ijo bebek goreng :
- 5 siung bawang merah,
- ½ sendok teh garam
- air dari 2 buah jeruk nipis
- 100 gr cabai hijau dibuang bijinya, lalu diiris
- 2 buah tomat yang masih hijau dipotong-potong
Langkah atau Cara membuat bebek goreng ijo:
Cara membuat Sambal ijo:
- Cabai direbus kira-kira sampai setengah matang, lalu digiling kasar .
- Tambahkan air jeruk dan garam kedalam cabai tadi, aduk rata.
- Bawang merah tomat dan cabai tadi ditumis. Masak sampai matang
Cara Mengolah Bebek Goreng:
- Bersihkan bebek, buang kulitnya, lumuri bebek dengan bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan halus hingga rata, diamkan kurang lebih selama 15 menit.
- Rebus bebek berbumbu dengan air kelapa hingga bebek benar-benar matang.
- Goreng bebek dengan minyak sedang sebentar saja. Sampai hangat
- Sajikan dan makanlah bersama keluarga tercinta atu jual kembali :D
0 comments:
Post a Comment